Yth Sdr Pejabat terkait HSE,
Menentukan apakah seseorang fit untuk bekerja dalam pekerjaan tertentu gampang-gampang susah. Susahnya jika pekerjaan orang tersebut tidak jelas, job descriptionnya tak ada. Pekerjaannya serabutan. Tentu saja ini tugas HRD. Jika HRDnya baik tentu saja dia akan bisa menerangkan apa saja tugas karyawan itu.
Gampannya jika kondisi kesehatannya jelas dan kriteria pekerjaannya jelas. Misalnya seorang pramugari yang harus mempunyai tinggi tertentu, karena dia harus bisa menaikkan kopor ke kotak barang di atas tempat duduk pesawat. Calon yang pendek secara tegas bisa ditolak.
Yayasan Sudjoko Kuswadji sebuah perusahaan jasa K3 akan menyelenggarakan pelatihan Fit to work di Jakarta pada tanggal 14 dan 15 Juli 2009. Jika anda berminat silakan menghubungi Atik Dwi Suharti di HP 0813 1052 0490 atau Indah Budiwati di HP 0811 9931 727.
Salam,
Dr Sudjoko Kuswadji MSc(OM) PKK SpOk